Berita&Kegiatan

KEGIATAN

Unjuk Kreatifitas Insan Nindya dalam Acara The Command

6 March 2021

The Command menjadi salah satu ajang untuk para Insan Nindya menunjukkan bakatnya. The Command adalah acara penjurian video-video cabang lomba Nindya Got Talent dan Tiktok (6/3). Acara ini berlangsung secara daring dan juga menjadi salah satu rangkaian Hari Ulang Tahun PT Nindya Karya (Persero) ke - 61.

Tidak hanya menampilkan video-video talent, tetapi juga ada panelis juri yang langsung memberikan tanggapannya. Juri yang hadir yakni Direktur Keuangan dan SDM Sri Haryanto, Sekretaris Perusahaan Erik Sagita Bahri dan pemenang Nindya Got Talent tahun 2020 Irwan.

Menuangkan kreatifitas sangat diperlukan dan akan mempengaruhi dalam hal bekerja. Direktur Keuangan dan SDM Sri Haryanto dalam sambutannya, sangat mendukung kreatifitas yang dimiliki oleh para peserta. Menurutnya dengan melakukan hobi diluar pekerjaan dapat membangkitkan semangat dan bisa menumbuhkan ide-ide saat kembali bekerja.

Kegiatan lain