Berita&Kegiatan

KEGIATAN

Nindya Karya Bersama BUMN Holding Danareksa Salurkan 27 Hewan Kurban

30 June 2023

Nindya Karya Bersama BUMN Holding Danareksa Salurkan 27 Hewan Kurban melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kepada 2000 Kepala Keluarga pada Jumat (30/6).

Hewan Kurban tersebut terdiri dari 13 ekor kurban sapi dan 14 ekor kurban kambing, yang diserahkan di Masjid Darussalam, PT Kawasan Berikat Nusantara (KBN), Cakung - Jakarta Timur. Penyaluran ini dihadiri oleh Wakil Ketua BAZNAS RI Mo Mahdum, Pimpinan BAZNAS Saidah Sakwan, EVP Investor Relations & CSR PT Danareksa Putu Dewika, Direktur Utama Kawasan Berikat Nusantara Alif Abadi, Tim TJSL Nindya Karya beserta BUMN Holding terkait.

Langkah Holding BUMN Danareksa ini diapresiasi oleh Wakil Ketua BAZNAS RI, Mo Mahdum. Menurut Mahdum, penyaluran kali ini banyak memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar dan pihak yang membutuhkan. Hal ini juga berdampak positif bagi peternak daging yang merasakan peningkatan pendapatan dari penjualan ternak selama musim kurban.

"Alhamdulillah terima kasih banyak kami ucapkan kepada PT Danareksa (Persero) dan 16 anak usaha yang telah bersinergi. Bagi peternak, berkurban dapat menjadi sumber pendapatan yang signifikan. Selama musim kurban, permintaan akan hewan kurban meningkat, dan peternak dapat menjual hewan-hewan yang telah mereka ternakkan dengan harga yang lebih tinggi," kata Mahdum.

Harapannya, langkah ini dapat menginspirasi Perusahaan lainnya untuk membuat program serupa, agar semakin banyak masyarakat yang terbantu, dan terbangunnya pemerataan ekonomi secara merata.

Kegiatan lain