Bali – Nindya Karya Wilayah IV Bali kembali meraih penghargaan BUMN CSR Award Provinsi Bali 2020 Kategori Gold yang dilaksanakan di Gedung Keuangan Negara (GKN) Provinsi Bali (10/12).
Acara yang dihadiri 27 BUMN yang ada di Bali ini diselenggarakan oleh Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia Utusan Provinsi Bali yaitu Dr. Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna Mahendradatta Wedasteraputra Suyasa III, SE(M.Tru) M.Si.
Pelaksanaan BUMN CSR Award ini merupakan bentuk apresiasi kepada Lembaga BUMN di Provinsi Bali terhadap pelaksanaan penyaluran bantuan Tanggungjawab Sosial Perusahaan atau CSR baik di bidang sosial, ekonomi, maupun lingkungan. Sedangkan tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini (BUMN CSR Award 2020 Provinsi Bali) yakni untuk mengapresiasi lembaga BUMN di Provinsi Bali terkait dengan penyaluran CSR di Provinsi Bali sesuai dengan Tri Sakti Bung Karno yakni Berdikari dalam bidang ekonomi dan berkepribadian dalam bidang budaya.
Sebelumnya Nindya menerima penghargaan Silver BUMN CSR Award Provinsi Bali di tahun 2018 dan Bronze di tahun 2019, Ini merupakan bukti konsistensi Nindya Karya berkontribusi dalam pembangunan masyarakat Bali.