Nindya Karya turut berkontribusi dalam kegiatan Nasional RAPIMNAS Persatuan Insinyur Indonesia (PII) 2023 dengan mengikuti Engineering Expo yang diselenggarakan di Borneo Ballroom Hotel Novotel Balikpapan, Kalimantan Timur 20-22 Januari 2023 bersama BUMN Konstruksi.
Rapimnas PII 2023 ini bertujuan untuk Melakukan konsolidasi organisasi, Menjabarkan, mengevaluasi program kerja, serta mengukuhkan peran dan kontribusi didalam pembangunan IKN.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Manoarfa didampingi oleh Ketua Umum PII, D r. I r. Danis Hidayat Sumadilaga, ST., dan Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi.
Ketua Umum PII, Danis Hidayat Sumadilaga mengatakan bahwa pemilihan Kota Balikpapan sebagai tuan rumah Rapimnas PII 2023 menjadi sangat penting untuk menunjukan kuatnya profesi keinsinyuran melalui PII dalam berperan aktif dalam pembangunan Ibu Kota Negara (IKN).
Nindya Karya sebagai Jasa Konstruksi dan Infrastruktur bersama dengan BUMN Konstruksi lainnya turut menjadi bagian dalam Engineering Expo. Dalam hal ini, Nindya Karya turut memamerkan karya-karya terbaik yang pernah dibangun oleh Nindya. Lebih lanjut, Nindya karya berharap agar para Insinyur Indonesia memberikan peran nyata dalam mendorong pembangunan Ibu Kota Negara (IKN).