Berita&Kegiatan

BERITA

NINDYA Resmi Memulai Proyek Revitalisasi Gudang BGR Logistik Medan & Lampung

9 December 2019

Medan - NINDYA resmi memulai proyek Revitalisasi Gudang BGR Logistik Divre Medan & Lampung dengan dilakukannya peletakan batu pertama /ground breaking di lokasi proyek Jl. Titi Pahlawan, Kecamatan Medan Marelan (9/12).

Peletakan batu pertama dilakukan oleh Plt. Wali Kota Medan Akhyar Nasution bersama Plt. Direktur Utama NINDYA Haedar A. Karim dan Direktur Utama PT Bhanda Graha Reksa (BGR) Logistik (Persero) Kuncoro Wibowo.

Dalam pekerjaannya, Revitalisasi Gudang BGR Logistik Medan & Lampung memakan waktu 150 hari kalender dengan lingkup pekerjaan diantaranya persiapan, bongkaran, pondasi & struktur beton, struktur baja & atap, arsitektur, plumbing, elektrikal, pekerjaan mesin, jalan serta fasilitas penunjang.

Dalam sambutannya, Haedar A. Karim berpesan kepada seluruh tim proyek bahwa dengan waktu tersebut, pengerjaan proyek Revitalisasi Gudang BGR Logistik Medan & Lampung harus tetap memperhatikan ketepatan waktu dan mutu. Maka dari itu, Ia menyampaikan bahwa proyek tersebut akan dimonitor langsung oleh Direksi NINDYA.

Berita lain