Berita&Kegiatan

BERITA

PT Nindya Karya (Persero) dan BUMN Karya lainnya Berbagi Kasih dan Rayakan Natal di Medan, Sumatera Utara.

15 December 2018

Medan, PT Nindya Karya (Persero) bersama BUMN Karya lainnya ditunjuk oleh Kementerian BUMN sebagai penyelenggara program ‘BUMN Berbagi Melalui Pemberian Santunan kepada Anak Panti Asuhan’ dalam rangka Perayaan Natal Tahun 2018 dan Menyambut Tahun Baru 2019 di Medan, Sumatera Utara. (15/12)
Dipilihnya Gedung kantor PT Nindya Karya (Persero) Wilayah V Medan untuk terlaksananya kegiatan “BUMN Berbagi”. Acara ini di hadiri oleh Eko Setiawan selaku Kepala Bidang Deputi Infrastruktur Bisnis Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Arista Febri selaku Sekretaris Perusahaan PT NIndya Karya (Persero), Izzan Zubair selaku Manager Senior CSR/PKBL PT Hutama Karya (Persero), Ganefi selaku Direktur SDM & Umum PT Pelni (Persero), Apriyono Wedi Chresnanto selaku Direktur Keselamatan dan Keamanan PT Kereta Api Indonesia (Persero), Zulfa Erinaldi selaku VP PKBL PT Pos Indonesia (Persero), Baringin Simanjuntak selaku Manager Corporate Secretary PT Kawasan Industri Medan (Persero), Mario Nugraha selaku Kepala Cabang Sibolga PT Djakarta Llyod, Saor S selaku tim Corporate Secretary PT Adhi Karya (Persero) Tbk., perwakilan dari kantor Gubernur Provinsi Sumatera Utara, Walikota Medan serta Dinas Sosial Medan.
Sambutan dari Bapak Izzan Zubair selaku Ketua Panitia Acara menyampaikan harapan bahwa melalui program BUMN Berbagi ini, maka semua anak-anak yang hadir dan menerima bingkisan natal, dapat lebih bersemangat dalam menuntut ilmu dan berprestasi. Dalam kesempatan yg sama Eko Setiawan mewakili Kementerian BUMN menyampaikan acara ini merupakan bentuk rasa syukur dan keinginan berbagi dengan sesama, menumbuhkan semangat toleransi serta rasa saling mengasihi antar sesama umat beragama.
Tujuan kegiatan ‘BUMN Berbagi Melalui Pemberian Santunan kepada Anak Panti Asuhan’ adalah untuk menanamkan rasa berbagi dengan seksama, menciptakan kebudayaan yang damai, dan menciptakan toleransi antar umat beragama.
BUMN Berbagi Melalui Pemberian Santunan kepada Anak Panti Asuhan ini sendiri dilakukan secara serentak di 15 Ibukota Provinsi yang memiliki penduduk Nasrani (Kristen dan Khatolik) cukup banyak antara lain Nusa Tenggara Timur (NTT), Papua, Sulawesi Utara, Papua Barat, Maluku, Kalimantan Barat, Sumatera Utara, Maluku Utara, Kalimantan Tengah, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Kepulauan Riau, Kalimantan Timur, Riau dan DKI Jakarta. 
 

Berita lain