Berita&Kegiatan

BERITA

Turun Ke Jalan, Milenial NINDYA KARYA Bantu Ringankan Beban Warga Jakarta Timur

3 May 2020

Jakarta Timur – Dalam rangka ditetapkannya Covid-19 sebagai Bencana Nasional, Milenial NINDYA turun langsung ke jalan melakukan pemberian bantuan berupa bingkisan sembako kepada warga Jakarta Timur (1/5).

Pemberian bantuan tersebut di inisiasi oleh Milenial NINDYA yang mendapat dukungan penuh dari Direksi NINDYA KARYA yang menyumbangkan 15 persen dari gajinya sebagai sumber pendanaan kegiatan ini.

Bantuan tersebut diselenggarakan sebagai bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat kalangan mengeah kebawah yang secara tidak langsung terdampak penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) akibat bencana Covid-19 yang tengah melanda.

Adapun sasaran dari pembagian bantuan yang dilakukan Milenial NINDYA diantaranya, Pemulung, Tukang sampah, pedagang kaki lima (PKL), sopir angkutan umum, petugas kebersihan kota serta kalangan masyarakat lainnya.

Selain pembagian sembako, Milenial NINDYA bekerjasama dengan komunitas gowes Mersel 13cc yang juga membagikan alat pelindung diri berupa Perisai Wajah atau Faceshield.

Ketua pelaksana kegiatan Rendi Julias berharap, pemberian bantuan baik paket sembako, dapat mengurangi beban masyarakat yang membutuhkan serta pemberian maupun Faceshield dari NINDYA dan komunitas gowes Mersel 13cc, dapat menyelamatkan serta melindungi masyarakat dari paparan Covid-19.

#NindyaPeduliCovid19
#NindyauntukIndonesia
#NindyaKarya
#NindyaPeduli
#RamadhanBerbagi

Berita lain